Archive for 2020
CITRA UNS – Review Artikel UNS Masuk 5 Kampus Terbaik Versi Webometrics
Kamis, 06 Februari 2020
Posted by Alwan
CITRA UNS – Review Artikel UNS Masuk 5 Kampus Terbaik Versi Webometrics
K3519010 | Alwan Nuha Zaky Fadhila | Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer | Fakultas Keguruan dan Ilmu PendidikanLatar Belakang
Seperti yang diinformasikan dalam salah satu media
Universitas Sebelas Maret, bahwa
Universitas Sebelas Maret ini sekarang menduduki kampus
terbaik peringkat ke-5 skala Nasional.
Pemeringkatan itu dilakukan oleh lembaga pemeringkat
internasional asal Spanyol, Webometrics.
Dikutip dari salah satu halaman resmi website UNS, bahwa hal
ini merupakan kemajuan yang
progresif bagi UNS. Pasalnya pada semester 2 tahun 2019,
peringkat webometrics UNS menduduki
peringkat ke-7 secara Nasional.
Peringkat ini dilihat berdasarkan kemajuan websitenya.
Pertimbangan lainnya meliputi tri dharma perguruan tinggi yang meliputi
pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dengan penguatan tatakelola
infrastruktur yang terintegrasi dalam kemajuan Teknologi Informasi dan
Komunikasi (TIK). (https://uns.ac.id/id/uns-update/uns-masuk-5-kampus-terbaik-versi-webometric.html)
Tujuan Artikel Ilmiah
Tujuan dibuatnya artikel ini adalah untuk menunjukkan
kebolehan UNS ini dimata nasional. Selain itu, dengan adanya publikasi artikel ini
akan membuat UNS sendiri agar dapat bertanggung jawab atas apa yang UNS raih
saat ini, sehingga beban tanggung jawab UNS ini bisa menjadi pemicu agar UNS
sendiri dapat meningkatkan kapasitasnya sebagai kampus kebanggaan nasional.
Pembahasan
UNS –Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta masuk menjadi
5 kampus terbaik versi webometrics periode Januari 2020. Peringkat ini
merupakan ranking tertinggi dalam 4 tahun terakhir bagi UNS.
Rektor UNS, Prof. Jamal Wiwoho mengatakan, Webometrics
merupakan lembaga pemeringkatan internasional asal Spanyol yang melakukan rilis
peringkat universitas terbaik di seluruh dunia yang tergolong dalam World Class
University (WCU). Lembaga ini menilai kemajuan sebuah universitas berdasarkan
websitenya. Pertimbangan lainnya juga berdasarkan berbagai kegiatan ilmiah yang
ditopang oleh proses terwujudnya tri dharma perguruan tinggi yang meliputi
pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dengan penguatan
tatakelola infrastruktur yang terintegrasi dalam kemajuan Teknologi Informasi dan
Komunikasi (TIK). Hal ini dapat dilihat dari suasana akademik yang sehat,
manajamen tatakelola institusional yang baik, serta mutu mahasiswa yang
berprestasi.
Prof. Jamal menambahkan, pemeringkatan webometrics dilakukan
dua kali dalam setahun. “Diakhir bulan Januari 2020 ini kita memperoleh
peringkat ke-5 secara nasional. Sedangkan secara dunia, UNS di posisi 1.333.
Posisi ini merupakan ranking tertinggi dalam 4 tahun terakhir bagi UNS, ” ujar
Prof. Jamal kepada uns.ac.id, Jumat (31/1/2020).
Orang nomor 1 UNS tersebut sangat bersyukur dengan perolehan
peringkat ini. Pasalnya pada semester 2 tahun 2019 kemarin, peringkat
webometrics UNS menduduki peringkat ke-7 secara nasional.
Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi sivitas akademika
UNS. Peringkat tersebut membuktikan bahwa UNS juga bisa bersaing menjadi kampus
yang maju dengan memanfaatkan teknologi serta punya posisi yang baik di level
nasional maupun internasional.
“Ini merupakan buah kerja keras bersama oleh seluruh sivitas
akademika UNS, kemudian dengan stakeholder baik internal maupun eksternal,
warga kampus, Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNS bersama seluruh alumni yang
pernah mengenyam bangku kuliah di UNS supaya kampus tercinta ini menjadi
semakin maju dan mendunia,” ujar Prof Jamal.
Dalam pemeringkatan webometrics tersebut, peringkat pertama
diraih oleh Universitas Indonesia (UI), kedua UGM, ketiga ITB, keempat ITS dan
kelima UNS. Humas UNS
Kesimpulan
Sumber:
- https://uns.ac.id/id/uns-update/uns-masuk-5-kampus-terbaik-versi-webometric.html
- https://uns.ac.id/id/uns-update/uns-masuk-5-kampus-terbaik-versi-webometric.html